fbpx
rekreartive
  • Home
  • Teknologi
  • Multimedia
    • Videografi
    • Fotografi
    • Musik
    • Film
  • Arsitektur
  • Seni
  • Lifestyle
    • Kuliner
    • Wisata
  • Bisnis
  • Berita
  • Home
  • Teknologi
  • Multimedia
    • Videografi
    • Fotografi
    • Musik
    • Film
  • Arsitektur
  • Seni
  • Lifestyle
    • Kuliner
    • Wisata
  • Bisnis
  • Berita
No Result
View All Result
rekreartive
No Result
View All Result
Home Uncategorized

Mudah & Gampang!!! Cara Membuat Watermark Di Word 2007

admin by admin
Januari 16, 2019
0
Pilihan watermark

Daftar Isi

    • Air Terjun Aquascape untuk Pemula yang Mudah dan Murah
    • 85 Persen Populasi Manusia Bernapas Lewat Satu Lubang Hidung
  • Pengertian watermark
    • Contoh watermark pada sebuah gambar :
    • Contoh watermark pada sebuah video :
  • Cara membuat watermark di word 2007
  • Cara membuat watermark teks
  • Cara mengedit teks watermark
  • Cara membuat watermark gambar
  • Cara menghilangkan watermark
  • Cara membuat watermark di halaman tertentu
    • Keterangan…
  • Kesimpulan

Sebelum saya menjelaskan cara membuat watermark di word 2007, sebaiknya kita mengerti dulu apa itu watermark.

READ ALSO

air terjun aquascape

Air Terjun Aquascape untuk Pemula yang Mudah dan Murah

Januari 12, 2021
85 Persen Populasi Manusia Bernapas Lewat Satu Lubang Hidung

85 Persen Populasi Manusia Bernapas Lewat Satu Lubang Hidung

Desember 25, 2020

Pengertian watermark

Watermark adalah fitur untuk menyisipkan gambar atau teks ke sebuah gambar atau video.

Pada umumnya, watermark ini banyak digunakan pada file gambar atau video untuk melindungi hak cipta gambar/video tersebut.

Jika kita membuat sebuah gambar atau video, setelah itu kita mengupload gambar/video tersebut ke internet tanpa membuat watermark pada gambar/video tersebut.

Maka dengan mudah orang mengcopy gambar/video tersebut dan mengaku bahwa itu adalah karya mereka, karena tidak ada tanda bahwa gambar/video tersebut milik kita.

Tapi jika kita membuat watermark terlebih dahulu sebelum mengupload gambar/video tersebut maka akan sangat sulit bagi orang lain untuk mengcopy dan mengaku-ngaku bahwa itu karya mereka karena terdapat tulisan yang menandakan itu karya kita.

Pada dasarnya, fungsi utama watermark adalah untuk melindungi hak cipta serta untuk menyulitkan pihak lain untuk mengakui karya orang lain.

Sampai disini apakah sudah mengerti pengertian, fungsi dan betapa pentingnya watermark?..

Contoh watermark pada sebuah gambar :

Contoh watermark pada gambar

Contoh watermark pada sebuah video :

Contoh watermark pada video

Namun pada pertemuan kali ini, saya tidak membahas tentang cara membuat watermark pada file gambar ataupun video, melainkan cara membuat watermark di word 2007.

Cara membuat watermark di word 2007

Sebelum membahas lebih lanjut tentang cara membuat watermark di word, perlu di ketahui bahwa ada 2 jenis watermark yaitu Watermark Teks dan Watermark Gambar/Logo.

Watermark teks adalah kalimat yang disisipkan ke sebuah gambar/video. Dan kalimat tersebut dapat kita buat sesuai dengan kehendak kita masing-masing.

Sedangkan watermark gambar/logo adalah gambar/logo yang disisipkan pada sebuah gambar/video.

Pada umumnya yang disisipkan adalah sebuah logo yang menandakan identitas pencipta gambar atau video tersebut.

Cara membuat watermark teks

1).  Buka aplikasi Microsoft office word.

Bagi yang belum punya aplikasi microsoft word 2007 silahkan download DISINI

2).  Pilih Page Layout dan pilih Watermark.

Cara membuat watermark di word

3).  Setelah itu klik pada watermark yang di inginkan, maka halaman Microsoft word akan tampil watermark yang kita pilih tadi.

Pilihan watermark

Sampai disini kita sudah berhasil membuat watermark teks. Namun jenis teks, besar teks, kalimat yang digunakan dan warna watermark masih terbilang sangat sederhana (bawaan).

Maka dari itu kita akan mencoba untuk mengubah teks, besar dan jenis teks serta warna matermark agar tampak lebih bagus lagi.

Cara mengedit teks watermark

1).  Pilih Page Layout, Watermark dan Custom Watermark.

Cara mengedit watermark

2).  Setelah itu akan tampil menu untuk mengedit watermark, adit watermark sesuai dengan yang di inginkan.

Tampilan menu edit watermark

Keterangan :

  • Language : adalah bahasa yang digunakan.
  • Text : adalah teks (kalimat) yang akan ditampilkan sebagai watermark.
  • Font : adalah jenis huruf yang digunakan untuk watermark.
  • Size : adalah besar kecilnya ukuran teks.
  • Color : adalah warna teks pada watermark.
  • Layout : adalah letak watermark (diagonal atau horizontal).

3).  Setelah itu klik tombol Apply atau tombol OK.

Klik Apply atau OK

Cara membuat watermark gambar

1).  Pilih menu Page Layout, Watermark dan Custom Watermark.

Cara mengedit watermark

2). Centang Picture Watermark.

3). Setelah itu tekan tombol Select Picture.

Select picture

4). Pilih lokasi penyimpanan gambar dan tekan Insert.

Cara memasukkan gambar menjadi watermark

5). Ubah Scale menjadi 100% (untuk menampilan gambar 100%) dan hilangkan centang pada Washout (agar gambar terlihat lebih terang dan jelas). Setelah itu tekan tombol Appy atau OK.

Cara mengatur gambar watermark

Cara menghilangkan watermark

Page Layout, Watermark dan pilih Remove Watermark.

Cara mengahapus watermark

Cara membuat watermark di halaman tertentu

Misalnya saja ada 3 halaman kosong, dan kita hanya ingin meletakkan watermark pada halaman ke 2 saja, halaman 1 dan 3 tidak diberi watermark.

1). Buka aplikasi microsoft word.

2). Pilih menu Page Layout, Break dan Next Page. Maka akan terbuat halaman 2.

Cara membuat watermark pada halaman berbeda

3). Setelah itu lakukan hal yang sama Page Layout, Break dan Next Page untuk membuat halaman 3.

4). Setelah itu, letakkan kursor pada halaman kedua (halaman yang akan di letakkan watermark).

5). Setelah itu buat watermark, Page Layout, Watermark dan pilih watermark yang diinginkan. Maka watermark hanya ada pada halaman 2 saja.

Keterangan…

Fungsi Break dan Next Page adalah untuk membuat halaman baru yang berbeda.

Halaman 1 dengan halaman 2 adalah halaman yang berbeda.

Dan halaman 2 dan 3 juga merupakan halaman yang berbeda.

Sehingga jika kita membuat watermark di halaman 2 maka watermark tersebut hanya tampil pada halaman 2 saja.

Tapi jika kita membuat halaman menggunakan tombol enter hingga tercipta 3 halaman dan setelah itu membuat watermark maka watermark akan tampil di seluruh halaman.

Pada dasarnya watermark hanya tampil pada halaman yang sejenis saja dan fungsi Break dan Next Page untuk membuat halaman berbeda.

Kesimpulan

Meskipun nampak sepele, penggunaan watermark terhadap sebuah karya itu sangat penting agar karya yang kita buat tidak di akui oleh orang lain, baik karya sejenis gambar, video atau karya tulis sekalipun.

Misalnya saja skripsi, kita dapat menggunakan watermark sebagai penanda bahwa kita adalah penulis yang sah skripsi tersebut.

Cara membuat watermark di word juga terbilang sangat mudah, baik watermark teks ataupun gambar.

Semoga saja artikel mengenai cara membuat watermark di word 2007 ini bermanfaat bagi seluruh pembaca sekalian. Terima kasih telah bekunjung dan harap bagikan artikel ini kepada teman-teman yang lain agar mereka mengerti betapa pentingnya watermark untuk sebuah kerya.

Salam Pelajar.

Tags: Cara membuat watermark di halaman tertentuCara membuat watermark di word 2007Cara membuat watermark gambarCara membuat watermark teksCara mengedit teks watermarkCara menghilangkan watermarkContoh watermark pada sebuah gambarPengertian watermark
ShareTweetShare
Previous Post

Mudah!!!…Cara Mengubah Ukuran Foto Dengan Photoshop

Next Post

Buruan!!! Cara Mendapatkan Uang Dari Google

admin

admin

Related Posts

air terjun aquascape
Uncategorized

Air Terjun Aquascape untuk Pemula yang Mudah dan Murah

Januari 12, 2021
85 Persen Populasi Manusia Bernapas Lewat Satu Lubang Hidung
Uncategorized

85 Persen Populasi Manusia Bernapas Lewat Satu Lubang Hidung

Desember 25, 2020
Mengurangi Penggunaan Pestisida dengan Nanopartikel
Uncategorized

Mengurangi Penggunaan Pestisida dengan Nanopartikel

Desember 25, 2020
Penyebab-penyebab Dinosaurus Punah
Uncategorized

Penyebab-penyebab Dinosaurus Punah

Desember 25, 2020
Pendidikan di Indonesia pada Masa Penjajahan Jepang
Uncategorized

Pendidikan di Indonesia pada Masa Penjajahan Jepang

Januari 3, 2021
Kerangka T-Rex Lengkap Pertama di Dunia Akhirnya Diungkap Kepada Publik 67 Juta Tahun Setelah Dikuburkan
Uncategorized

Kerangka T-Rex Lengkap Pertama di Dunia Akhirnya Diungkap Kepada Publik 67 Juta Tahun Setelah Dikuburkan

Desember 25, 2020
Next Post
Cara Mendapatkan Uang Dari Google

Buruan!!! Cara Mendapatkan Uang Dari Google

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No Result
View All Result

Pos-pos Terbaru

  • Cara Beternak Red Cherry Shrimp (Udang Merah Ceri) Januari 30, 2021
  • Mengatasi Daun Anubias Berlubang pada Aquascape Januari 30, 2021
  • Sepak Terjang Pengusaha Kerajinan Turus : Media Tanam Janda Bolong Januari 29, 2021
  • Planaria di Aquascape, Penyebab dan Cara Mengatasi Januari 29, 2021
  • 5 Alga Eater Terbaik Buat Aquascape Januari 28, 2021
rekreartive

© 2020 Rekrearive -Media Kreatif To Inform Educate & Persuade

Navigate Site

  • About Us
  • Term Of Services
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Advertisement

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Teknologi
  • Multimedia
    • Videografi
    • Fotografi
    • Musik
    • Film
  • Arsitektur
  • Seni
  • Lifestyle
    • Kuliner
    • Wisata
  • Bisnis
  • Berita